menulis


Menulis
Apa itu menulis? menulis adalah berkomunikasi secara tertulis dengan mengkomunikasikan pikiran, perasaan, dan kemauan secara tertulis sehingga dapat dimengerti oleh pembaca. Suatu tulisan dapat menyenangkan untuk dibaca apabila ditata sedemikian rupa, sehingga akan merupakan rangkaian kata dan kalimat yang baik secara kohesi maupun koherensi dengan menggunakan kata penghubung dan kata ganti untuk membuat kalimat-kalimat sederhana maupun kalimat yang kompleks. Seseorang yang dapat menyusun gagasan-gagasannya dengan baik tersebut diperlukan kemampuan menulis.

Menulis sesungguhnya membutuhkan banyak waktu, tenaga, keterampilan, dan juga perhatian. Menulis juga menghendaki penguasaan berbagai unsur kebahasaan dan unsur di luar kebahasaan itu sendiri yang akan menjadi isi karangan. Dalam hal ini baik unsur bahasa maupun unsur isi haruslah ditata sedemikian rupa, sehingga tersusun suatu karangan yang runtut dan padu.
Jika dalam kegiatan berbicara seseorang harus menguasai lambang-lambang bunyi, maka dalam kegiatan menulis seseorang hendaknya menguasai lambang-lambang atau simbol-simbol visual atau aturan tata tulis, khususnya yang menyangkut masalah ejaan. Kelancaran komunikasi dalam suatu karangan sama sekali tergantung dari bahasa yang dilambang visualkan. Agar komunikasi lewat lambang tulis dapat seperti yang diharapkan. Penulis hendaklah menuangkan gagasannya ke dalam bahasa yang tepat, teratur dan lengkap.
Kemampuan menulis itu kompleks dan kadang-kadang sukar untuk diajarkan. Kemampuan itu tidak hanya tentang penugasan gramatikal atau retorikal, tetapi juga menyangkut elemen-elemen konseptual dan penilaian. Analisis berikut bersangkut paut dengan kelompok kemampuan yang bervariasi yang diperlukan untuk menulis karangan eksposisi yang baik. Pengelompokan yang umum dan yang pokok sebagai berikut: 1) penggunaan bahasa yaitu, kemampuan untuk menulis yang benar dengan kalimat-kalimat yang baik, 2) kemampuan-kemampuan mekanik yaitu, kemampuan untuk menggunakan secara benar aturan khusus untuk bahasa tulis, misalnya, tanda baca (pungtuasi), ejaan, 3) perlakuan isi yaitu, kemampuan untuk berpikir secara kreatif dan mengembangkan pikiran-pikiran, termasuk semua informasi yang tidak relevan, 4) keterampilan-keterampilan gaya bahasa yaitu, kemampuan untuk memanipulasi kalimat-kalimat dan paragraf-paragraf dan menggunakan bahasa secara efektif, 5) keterampilan-keterampilan menilai, untuk menulis materi-materi yang sesuai untuk tujuan khusus dengan pemikiran pembaca, bersama-sama dengan kemampuan menyeleksi, mengorganisasikan, dan mengurutkan informasi yang relevan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar